BERITA UTAMA

Ketua BPK Pimpin Upacara HUT BPK Ke-73

JAKARTA, Humas BPK - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyelenggarakan upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) BPK ke-73 di Halaman Utama Kantor Pusat BPK, di Jakarta pada Senin (20/1). Upacara juga diselenggarakan di seluruh Kantor Perwakilan BPK.

"Atas nama pimpinan BPK mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun yang 73 untuk BPK, seraya mengajak kita semua untuk bersatu padu, saling mendorong, saling menguatkan untuk kemajuan BPK, yang kami yakin kita semua dapat melakukannya," ucap Ketua BPK Agung Firman Sampurna di hadapan seluruh peserta upacara.

Dalam sambutannya, Ketua BPK juga menyampaikan bahwa dibutuhkan Integritas, Profesionalisme dan Independensi yang kuat untuk mengemban tanggung jawab sebagai pemeriksa atau auditor eksternal.

Ketua BPK juga menegaskan bahwa prestasi BPK sebagai pemeriksa adalah bila dapat merampungkan hasil pemeriksaan sesuai dengan standar pemeriksaan, melalui quality control dan quality assurance yang ketat, mengungkap permasalahan signifikan dan memberi rekomendasi untuk perbaikan tata kelola keuangan negara dari entitas yang diperiksa.

Dalam kesempatan itu, Ketua BPK juga turut menyampaikan beberapa hal terkait dengan prestasi yang dicapai oleh BPK baik pada lingkup nasional maupun di kancah internasional.

Di akhir sambutannya, Ketua BPK menyampaikan bahwa BPK mengusung slogan dan paket program “Accountability for All” atau akuntabilitas untuk semua. Slogan ini bermaksud memperluas makna akuntabilitas menjadi nilai dan budaya yang ditumbuhkembangkan dalam sendi kehidupan bermasyarakat.

"Secara filosofis, slogan ini bermaksud memperluas makna akuntabilitas, dari bermakna sempit pada akuntabilitas pengelolaan keuangan negara, diperluas menjadi nilai dan budaya yang ditumbuhkembangkan dalam sendi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara," pungkasnya.

Pelaksanaan upacara HUT BPK ke-73 ini diikuti oleh Wakil Ketua BPK, Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara/Anggota I BPK, Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara/Anggota III BPK, Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara/Anggota IV BPK, dan Pimpinan Pemeriksaan Keuangan Negara/Anggota V BPK, serta para pejabat dan pelaksana di lingkungan BPK Pusat, Badiklat PKN, dan BPK Perwakilan DKI.

Hadir pula dalam upacara tersebut diantaranya para pimpinan BPK periode sebelumnya dan pensiunan pegawai BPK yang tergabung dalam Persatuan Pasca Karya BPK (Pepaska).

Bagikan konten ini: