BERITA UTAMA

Empat Satker BPK Raih Predikat WBBM pada Penilaian Pembangunan ZI 2022

JAKARTA, Humas BPK - BPK meraih empat predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dalam Pembangunan Zona Integritas (ZI), yaitu pada satuan kerja (satker) Auditorat Utama Investigasi, BPK Perwakilan Provinsi Jambi, BPK Perwakilan Provinsi Bengkulu, dan BPK Perwakilan Provinsi Riau. Dengan demikian, sampai dengan tahun 2022 ini BPK telah memiliki tujuh satker yang berpredikat WBBM.

Penghargaan dengan predikat WBBM merupakan penghargaan tertinggi dalam program pembangunan zona integritas. Untuk dapat memperoleh predikat tersebut, satker harus mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) terlebih dahulu dan melalui serangkaian penilaian, baik penilaian internal oleh Inspektorat Utama BPK maupun penilaian oleh tim penilai nasional Kementerian PANRB.

Penghargaan Pembangunan ZI Tahun 2022 diselenggarakan oleh Kementerian PANRB, di Jakarta, Selasa (6/12). Pada kesempatan ini, Auditorat Utama Investigasi diwakili oleh Kepala Auditorat Investigasi Kekayaan Negara/Daerah yang Dipisahkan, Hasby Ashidiqi, menerima secara langsung penghargaan Pembangunan ZI Predikat WBBM yang diserahkan oleh Menteri PANRB, Abdullah Azwar Annas. Sementara itu, tiga satker BPK lainnya menghadiri acara penghargaan secara daring.

Pencapaian predikat dalam pembangunan zona integritas merupakan bukti komitmen BPK dalam mewujudkan tujuan reformasi birokrasi, yaitu mewujudkan pemerintahan yang bebas dari korupsi serta berorientasi pada pelayanan publik. Satker yang telah mendapatkan predikat pembangunan zona integritas diharapkan dapat menjadi teladan atau role model bagi satker lainnya, baik di internal BPK maupun eksternal BPK dalam pengelolaan tata kelola organisasi dan reformasi birokrasi yang lebih baik.

Bagikan konten ini: