BERITA UTAMA

Sekjen BPK Harap PNS Baru Berikan Kontribusi Terbaik untuk BPK

Jakarta, Humas BPK - Sekretaris Jenderal Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Bahtiar Arif melantik dan mengambil sumpah/janji lima Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kantor Pusat BPK, di Jakarta, Kamis (17/12).

PNS yang dilantik dan diambil sumpahnya, merupakan CPNS yang telah lulus melaksanakan tugas kedinasan sebagai CPNS dengan mengikuti program pelatihan dan pendidikan serta telah lulus masa percobaan selama kurang lebih satu tahun di BPK.

Dalam amanatnya, Sekjen mengharapkan kepada PNS yang baru dilantik dan diambil sumpahnya untuk dapat memberikan kontribusi yang terbaik dan memahami etika di dalam bekerja.

"Saya harapkan dengan menjadi PNS, Anda dapat memberikan konstribusi yang terbaik untuk BPK. Senyum, Sapa, dan Salam adalah hal mudah untuk dilakukan, namun dapat memberikan pengaruh besar dan mendalam untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman," ungkap Sekjen.

Dalam kesempatan yang sama, Sekjen menjelaskan terkait visi misi BPK Tahun 2020-2024, yaitu menjadi lembaga pemeriksa tepercaya yang berperan aktif dalam mewujudkan tata kelola keuangan negara yang berkualitas dan bermanfaat untuk mencapai tujuan negara. Untuk mencapai visi misi tersebut, Sekjen berharap PNS yang baru dilantik mampu memberikan kontribusi yang terbaik di dalam perwujudannya, serta meningkatkan kapasitas dan pengembangan diri dalam menerapkan ilmu yang telah diperoleh, terutama nilai-nilai dasar dan kode etik.

Selain itu, Sekjen juga menyampaikan tentang terbitnya Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara yang telah membawa perubahan dalam kehidupan karir bagi PNS. Selama ini PNS dianggap sebagai zona nyaman atau comfort zone, namun dengan lahirnya Undang-Undang ASN tersebut, karir PNS menjadi zona kompetisi atau competition zone sehingga ketika ia dilantik sebagai PNS, maka ia telah memasuki area kompetitif yang menguji kompetensi dirinya.

Oleh karena itu, sekjen BPK berpesan kepada para PNS yang baru untuk senantiasa siap menghadapi kompetisi tersebut dan terus mengembangkan kompetensi diri masing-masing, karena di tahun-tahun mendatang setiap perkembangan karir akan diikuti dengan ujian kompetensi, sehingga akan dicapai kinerja lembaga dengan kualitas yang terus meningkat dengan adanya kompetisi dalam menunjukkan kinerja yang terbaik.

Kegiatan pengambilan sumpah yang dilaksanakan baik secara langsung maupun virtual ini turut dihadiri para Pejabat Pimpinan Tinggi Madya, Pejabat Tinggi Pratama, serta para pejabat struktural dilingkungan BPK.

Bagikan konten ini: